Jumat, 02 Januari 2015

BAGAIMANA CARA MENGEMBANGKAN GROSIR ?

Tanya: Bagaimana Cara Mengembangkan Grosir?


selamat malam bapak,kira kira bapak bisa bantu saya tidak pak,saya seorang pemilik sebuah grosir menurut bapak bagaimana cara mengembangkan grosir saya sementara produk yang saya ambil di setiap wilayah penjualan team canvas dari setiap produk yang saya ambil juga mengcover target pasar dari grosir tersebut yaitu toko-toko kecil di sekitar setiap grosir itu ada.

Sammy

Jawab:

Selamat pagi Sammy. Bisnis grosir saat ini memang sudah sangat ketat persaingannya. Sementara sebetulnya produknya sama saja. Team canvaser dr distributor juga mengisi produk yang sama ke toko grosir lainnya. Apa yang bisa kita bedakan dari toko grosir lainnya? Ini hanya usulan karena saya tidak tahu seberapa besar skala bisnis toko grosir Sammy. Coba Sammy perhatikan produk apa yang paling sering dibeli dan perputaran dagangnya paling cepat. Pengamatan dan analisa produk ini mungkin harus berjalan cukup lama antar 1-3 bulan agar tidak salah mendapatkan fokus produk.

Jika sudah dapat   katakan produk A, coba lakukan deal dengan distributor pemegang merk untuk ttd kontrak eksklusif bahwa tolong dalam radius 5 km hanya supply produk tsb ke toko grosir Sammy. Tentu mereka minta target bahwa produk tersebut bisa terjual dalam qty minimal sesuai dengan total target penjualan di wilayah itu. Cukup besar memang, tapi cukup efektif.

Misal Sammy bersedia beli putus produk tsb dengan minimal pembelian per bulan berapa. Atau jika ingin lebih menarik Sammy bersedia depositkan uang kemitraan eksklusif sejumlah sekian rupiah sesuai kesepakatan. Sehingga jika toko toko atau pedagang ritel ingin beli produk tsb ya harus ke toko Sammy, karena dalam radius 5 km sekitar tidak ada lagi toko grosir yang jual produk tersebut.

Untuk maintenance dan kontrolnya, jika kesepakatan kemitraan  eksklusif sdh berjalan, Sammy harus sering kontrol keliling toko toko grosir lainnya atau mengirim orang kesana untuk jadi mysteri shopper, mencoba membeli produk eksklusif tersebut di toko grosir lain dalam radius 5 km. Jika masih ada, berarti distributor pemegang merk tsb melanggar kesepakatan. Maka sangat penting dahulu untuk mendefinisikan produk apa dari merk apa yang betul betul dicari toko dan pembeli, agar tidak salah mengalokasikan dana deposit yang cukup besar tersebut.

Pelanggan utama toko grosir adalah toko ritel. Maka hukum pelanggan adalah raja tetap saja berlaku baik kepada perorangan maupun kepada toko siapapun target pasar utama toko Anda. Saat lebih banyak toko toko ritel mencari produk A tersbut ke toko grosir Sammy karena tidak ada pilihan dalam radius 5 km, maka perbaikilah pelayanan kepada toko ritel pelanggan toko Sammy. Buat mereka nyaman dan terbantu.Perbanyak karyawan toko untuk membantu pembeli toko ritel memilih dan mengumpulkan barang barang belanjaannya.

Bantu mereka untuk memilihkan barang barang belanjaan, mengambilkan, mengemasnya dalam kardus, bahkan sampai memuatnya dalam kendaraan angkut mereka. Intinya segera dan terima jadi. Kalau perlu sediakan minum sebagai service terimakasih. Jangan lupa Anda sebagai pemilik toko perlakukan mereka secara kedekatan personal, seperti harus kenal agar bisa sebut namanya, tahu tanggal ulang tahunnya agar bisa kirim sms ucapan selamat ulang tahun, sesekali telpon untuk bertanya apa ada keluhan atau saran untuk selalu bisa meningkatkan pelayanan.

Jika produk sudah sama,maka yang paling bisa dijadikan pembeda agar pelanggan memilih toko kita ya bedakan di pelayanan dan perhatian, tidak ada jalan lain.Bahkan jika para toko ritel semua di radius 5 km tersebut sudah kenal dengan jelas beda pelayanan dan perhatian dari toko Anda dibanding toko grosir lain, maka jikapun Anda sudahi kontrak eksklusif produk A tadi, maka itu tidak mempengaruhi kunjungan toko toko ritel untuk setia belanja ke toko Anda.

Toko grosir Sammy akan jelas jelas terasa beda dibanding toko grosir lain dan kini tidak lagi hanya untuk membeli produk yang tadinya eksklusif itu. Jadi mengusahakan kontrak eksklusif dengan distributor hanya sebagai strategi persiapan untuk tujuan utama memberikan layanan excellent kepada pelanggan utama, karena dari sanalah bisnis Sammy menghasilkan.

SEMANGAT SUKSES (Mirza A.Muthi)